Saturday, March 26, 2011

Daftar Lengkap Pemenang Panasonic Gobel Awards 2011

Jakarta, Malam puncak apresiasi bagi karya dan insan pertelevisian nasional Panasonic Gobel Awards ke-14 usai digelar di Ballroom Djakarta Theatre XXI, Jum'at 25/Maret/2011. Berikut ini daftar lengkap para pemenang.

DAFTAR LENGKAP PEMENANG PENGHARGAAN PANASONIC GOBEL AWARDS


No KATEGORI PEMENANG
1 Drama Seri Terfavorit Putri yang Ditukar
2 Kuis dan Game Show Terfavorit Super Family
3 Infotainment Terfavorit Silet
4 Musik and Variety Show Dahsyat
5 Reality Show Terfavorit Uya Emang Kuya
6 Komedi Terfavorit Opera Van Java
7 Talk Show Hiburan Terfavorit Beauty and Azis
8 Program Anak-anak Terfavorit Idola Cilik 3
9 Pencarian Bakat Terfavorit Indonesia Mencari Bakat
10 Pertandingan Olahraga Terfavorit AFF Suzuki Cup 2010
11 Jurnal Olahraga Terfavorit Galeri Sepakbola Indonesia
12 Travel, Hobi, dan Gaya Hidup Terfavorit Ala Chef
13 FTV Terfavorit Six Million Dollar Man
14 Program Berita Terfavorit Seputar Indonesia
15 Program Majalah Berita Pulang Kampung Nih
16 Talkshow Berita Obama Ekslusif RCTI bersama Putra Nababan
17 Aktor Terfavorit Atalarik Syah
18 Aktris Terfavorit Nikita Willy
19 Presenter Kuis/Game Show Anjasmara
20 Presenter Infotainment Irfan Hakim
21 Presenter Musik/Variety Show Olga Syahputra
22 Presenter Berita Putra Nababan
23 Presenter Talkshow Andi F Noya
24 Presenter Talent Show Ananda Omesh
25 Presenter Reality Show Uya Kuya
26 Presenter Olahraga Donna Agnesia
27 Komedian Terfavorit Sule

Wednesday, March 23, 2011

Obat Penghilang Rasa Sakit Tanpa Efek Samping

Obat Penghilang Rasa Sakit Tanpa Efek Samping

Source : Detik Health

Jakarta, Kebanyakan orang ketika merasa sakit atau pusing langsung minum obat penghilang rasa sakit, padahal obat penghilang rasa sakit bisa menyebabkan efek samping pada tubuh. Beberapa herbal tertentu dapat dijadikan penghilang rasa sakit alami tanpa efek samping.

Obat-obat penghilang rasa sakit seperti obat non-steroid atau anti-inflamasi biasanya banyak digunakan untuk meredakan sakit kepala, sakit gigi, otot kram hingga arthritis (radang sendi) kronis.

Tapi penggunaan obat penghilang rasa sakit untuk jangka panjang dapat membawa efek buruk pada tubuh, antara lain menyebabkan luka di lambung, stroke, serangan jantung, kerusakan ginjal, pendarahan di perut dan komplikasi lain.

Ada beberapa herbal yang dapat dijadikan obat penghilang rasa sakit alami tanpa efek samping, seperti dilansir Buzzle, Rabu (23/3/2011), antara lain:

Penghilang rasa sakit dengan penggunaan oral atau diminum

1. Kunyit
Kunyit dikenal sebagai 'bumbu kehidupan'. Kunyit mengandung senyawa yang disebut kurkumin, yang dapat memblok protein penyebab peradangan dan juga meningkatkan kemampuan tubuh untuk menghilangkan peradangan.

Kunyit ditemukan berguna untuk mengatasi rasa sakit kronis yang berhubungan dengan rheumatoid arthritis. Seiring dengan sifat anti-inflamasi, kunyit juga membantu untuk pengobati penyakit jantung dan diabetes.



2. Asam lemak esensial Omega 3
Asam lemak esensial omega 3 sangat baik untuk dijadikan penghilang rasa sakit alami. Asam lemak esensial omega 3 akan dipecah oleh tubuh menjadi senyawa anti-inflamasi (anti peradangan). Oleh karena itu, banyak orang yang menderita sakit kronis dianjurkan memperbanyak konsumsi asam lemak esensial omega 3, yang banyak terkandung pada ikan seperti salmon dan mackerel.



3. Jahe
Peneliti dari Amerika Serikat menemukan bahwa konsumsi jahe setiap hari bisa membantu mengurangi nyeri otot akibat olahraga.








4. Minyak zaitun
Sangat sedikit orang yang menyadari fakta bahwa minyak zaitun bertindak seperti obat anti-inflamasi dan non-steroid. Namun Anda harus menggunakan minyak zaitun extra virgin. Minyak zaitun tidak hanya bisa membebaskan Anda dari sakit kepala, tetapi juga memiliki efek jangka panjang seperti ibuprofen.





Penghilang rasa sakit dengan penggunaan luar

1. Garam Epsom
Garam ini telah digunakan sejak zaman kuno sebagai garam mandi. Garam ini akan diserap ke dalam kulit. Anda harus menaruh beberapa garam Epsom dalam air hangat dan biarkan air ini bekerja di area tubuh yang sakit. Garam Epsom terutama berguna dalam mengurangi rasa sakit disebabkan karena fibromyalgia (kondisi kronis yang ditandai dengan gejala sakit yang menyebar ke seluruh tubuh) dan osteoporosis.



2. Minyak lavender
Minyak lavender diketahui memiliki sifat analgesik dan anti-inflamasi, serta sifat menenangkan. Minyak ini sangat umum digunakan sebagai aromaterapi. Anda dapat menggunakan minyak lavender untuk meringankan otot, tulang dan nyeri sendi.




3. Capsaicin pada cabai
Sensasi panas di cabai disebabkan oleh senyawa yang disebut capsaicin. Ini sering digunakan dalam pengobatan topikal untuk nyeri muskuloskeletal (tulang dan otot) dan nyeri neuropatik (saraf). Capsaicin menyebabkan sensasi terbakar, tapi rasa sakit dan sensasi terbakar hilang setelah beberapa waktu.

Lawan Kantuk dengan Makan Buah

Lawan Kantuk dengan Makan Buah

Source : Detik Health

Jakarta, Rasa kantuk yang muncul bisa disebabkan oleh banyak faktor seperti gangguan pada kadar gula darah atau kadar oksigen di tubuh. Kondisi ini ternyata bisa diatasi dengan cara mengonsumsi buah-buahan.

Jika rasa kantuk yang timbul akibat kekurangan energi atau oksigen di dalam tubuh maka akan membuat seseorang sulit berkonsentrasi dan tidak bisa fokus pada pekerjaannya.

Kondisi ini seringkali diakali atau dicegah dengan minum kopi, tapi sebaiknya ganti kebiasaan ini dengan makan buah-buahan yang diketahui bisa lebih bermanfaat bagi tubuh.

Terkadang makanan yang dikonsumsi seseorang bisa mempengaruhi zat kimia yang ada di dalam otak. Bahan kimia ini pada gilirannya akan berdampak terhadap cara berpikir, merasa dan berperilaku.

Jika seseorang mengalami gangguan kadar gula darah atau asupan oksigen ke otak berkurang akan membuatnya merasa lemas, sering menguap, mengantuk dan juga tidak bisa berkonsentrasi. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah menjaga agar kadar gula darah tetap stabil dan asupan oksigen ke otak tetap lancar.

Buah-buahan seperti apel, jeruk, pir dan alpukat bisa membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil, sehingga mencegah seseorang merasa lemas seperti dikutip dari nhs.uk, Rabu (23/3/2011).

Sedangkan buah-buahan yang mengandung kadar air tinggi diketahui bisa mencegah tubuh mengalami dehidrasi yang dapat menjaga asupan oksigen ke otak agar tidak berkurang sehingga seseorang tidak merasa kantuk.

Selain itu buah apel diketahui mengandung kadar glukosa yang bisa memberikan energi ke otak dan membuat orang tetap terjaga. Selain mengandung glukosa yang menghasilkan energi, apel juga mengandung nutrisi lainnya seperti karbohidrat, serat yang baik untuk tubuh, kalsium, fosfor, zat besi untuk mencegah anemia serta beberapa vitamin.

Untuk itu tak ada salahnya mengganti minuman berkafein dengan buah-buahan untuk menjaga agar tubuh tidak kekurangan energi dan tetap bisa berkonsentrasi. Hal ini tentu saja akan lebih bermanfaat bagi tubuh.

Getaran Mesin Kendaraan Bisa Bikin Alat Vital Bangkit

Getaran Mesin Kendaraan Bisa Bikin Alat Vital Bangkit

Source : detik health

Beberapa penelitian membuktikan bahwa panas dan getaran mesin kendaraan bisa memperburuk kualitas sperma pria. Namun bagi sebagian pria, getaran mesin sepeda motor justru meningkatkan fungsi ereksi dan bahkan memicu orgasme spontan.

Efek semacam ini dialami oleh beberapa pria di Amerika yang tergabung dalam jaringan klub motor besar, Hell's Angels. Dikutip dari UKMedix, Rabu (23/3/2011), sebagian anggota Hell's Angels yang kebanyakan pria mengaku sering mengalami ereksi saat terlalu lama berkendara.

Bukan hanya pada pria, efek semacam ini juga sangat mungkin dialami wanita. Dalam salah satu episode "1000 Ways to Die" (reality show di Amerika yang menayangkan kecelakaan-kecelakaan aneh), seorang wanita mengalami kecelakaan parah gara-gara mengalami orgasme saat mengendarai sepeda motor.

Wanita yang bekerja sebagai penata rias itu mengaku tiba-tiba mengalami rangsang seksual saat getaran sepeda motor yang dikendarainya dengan kecepatan tinggi itu mencapai pinggulnya. Karena terlalu menikmati, wanita itu pun mengalami orgasme spontan tapi karena konsentrasinya terbelah ia terjatuh dan mengalami patah tulang.

Faktor utama yang memicu rangsang seksual pada si penata rias maupun pria-pria anggota Hell's Angels adalah getaran mesin kendaraan. Didukung dengan posisi duduk yang nyaman, getaran itu akan memberi tekanan di sekitar alat vital sehingga bisa meningkatkan aliran darah ke bagian tersebut.

Meski demikian, hingga saat ini belum ada penelitian ilmiah yang membuktikan bahwa getaran mesin kendaraan benar-benar bisa memperbaiki fungsi seksual. Berbagai penelitian justru menunjukkan bahwa terlalu lama berkendara memberikan efek negatif bagi sistem reproduksi.

Salah satunya yang dilakukan di Jepang baru-baru ini, yang menyimpulkan bahwa getaran mesin bisa meningkatkan risiko disfungsi efeksi. Efek ini tidak hanya terjadi pada pengendara sepeda motor, tetapi juga pada operator mesin berat seperti fork lift di industri dan pusat perbelanjaan.

Monday, March 21, 2011

Rahasia di Balik Selaput Dara

Rahasia di Balik Selaput Dara

Jakarta, Selaput dara (hymen) masih diagungkan sebagai simbol keperawanan. Selain bias gender karena tidak pernah ada simbol keperjakaan, kondisi selaput dara ternyata tidak selamanya bisa mencerminkan aktivitas seksual seorang perempuan.

Berikut ini beberapa fakta menarik tentang selaput dara atau hymen yang jarang diketahui seperti dikutip dari Yourtango, Minggu (20/3/2011).

1. Tidak jelas apa fungsinya
Tidak ada yang bisa memastikan apa fungsi selaput dara yang sebenarnya, namun beberapa ahli menduga membran ini berfungsi melindungi organ intim ketika masih bayi. Pada masa itu, sistem kekebalan tubuh masih sangat lemah sehingga rentan mengalami infeksi.

Pada bayi perempuan, selaput dara lebih tebal dan kadang-kadang tidak membentuk lubang sama sekali. Wujudnya berubah seiring bertambahnya usia, menjadi lebih tipis dan memiliki lubang dengan bentuk yang sangat bervariasi pada setiap individu.

2. Hymen bisa rusak karena banyak hal
Kerusakan selaput dara bisa terjadi sejak kanak-kanak, terutama karena aktivitas fisik misalnya main sepeda. Saat remaja, aktivitas yang memicu rusaknya selaput dara antara lain berkuda, pemakaian produk-produk pembersih organ intim dan tentu saja masturbasi dengan cara memasukkan sesuatu ke vagina.

3. Darah dan rasa perih pada malam pertama belum tentu karena hymen sobek
Rusaknya selaput dara akibat penetrasi penis pada malam pertama umumnya menyebabkan rasa nyeri, meski tidak selalu demikian. Sebaliknya, rasa nyeri lebih sering terjadi karena kurang pemanasan sehingga vagina tidak cukup mendapatkan lublikasi atau pelumasan.

Sama halnya dengan perdarahan yang terjadi di malam pertama. Meski kebanyakan dipicu oleh sobeknya selaput dara, keluarnya darah juga bisa terjadi akibat kurangnya pelumasan sehingga bibir atau dinding vagina mengalami luka karena bergesekan dengan penis.

4. Hymen tidak menutupi lubang vagina
Meski ada beberapa bayi perempuan yang lahir dengan selaput dara menutup sempurna, bentuknya tidak akan selamanya demikian. Ketika tubuh dewasa, lubang akan terbentuk dengan sendirinya untuk memberi jalan bagi darah menstruasi yang akan keluar ketika mulai masuk masa puber.

5. Hymen tetap utuh pada 0,5 persen perempuan meski sudah tidak perawan
Jika ada selaput dara yang begitu mudah rusak hanya karena naik sepeda, maka ada juga selaput dara yang bahkan tetap utuh meski dipakai untuk bersetubuh. Statistik menunjukkan 1 dari 200 perempuan punya selaput dara yang cukup kuat hingga tidak rusak meski beberapa kali ditembus benda tumpul.

6. Hymen sering dianggap bukti keperawanan
Di belaham bumi yang lain, ada tradisi yang mewajibkan pengantin baru untuk menyerahkan sprei putih dengan darah perawan untuk membuktikan 2 hal. Pertama, bahwa pengantin perempuan masih perawan dan yang kedua bahwa pasangan itu benar-benar sudah bersetubuh.

Konon, untuk mengakalinya banyak pasangan yang bersekongkol untuk menyerahkan 'barang bukti' yang direkayasa dengan melukai pangkal paha hanya untuk mendapatkan bercak darah.

1 Hari Saja untuk Bersihkan Racun Tubuh

1 Hari Saja untuk Bersihkan Racun Tubuh


Jakarta, Detoks atau proses mengeluarkan racun-racun di tubuh merupakan satu hal yang penting untuk dilakukan. Cukup meluangkan 1 hari saja untuk detoks ini.

Beberapa orang mulai membiasakan diri meluangkan waktu 1 hari dalam seminggu untuk detoks setelah tubuh terus-terusan dimasukkan berbagai makanan. Tapi ada juga yang melakukannya 2 minggu sekali atau 1 bulan sekali tergantung kebutuhan.

Kapan waktu yang tepat untuk detoks?

Pakar kesehatan mengatakan tubuh perlu melakukan detoks setelah tidak pernah berhenti konsumsi berbagai makanan. Biasanya orang memilih 1 hari biasa untuk detoks bukan saat libur.

Makanan yang masuk ke dalam tubuh bisa menjadi racun karena mengandung lemak jahat dan kolesterol yang bisa dibersihkan lewat detoks. Mengeluarkan racun dengan detoks bisa membersihkan pencernaan dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Pengeluaran racun lewat detoks ini bisa melalui air seni, keringat dan feses.

Seperti dilansir Buzzle, Senin (21/3/2011) detoks 1 hari bisa dilakukan dengan cara:

  • Mulailah hari dengan minum air 8 gelas air putih.

Agar tubuh tidak kaget minum air banyak, lakukan pelan-pelan atau beri jeda beberapa menit setiap 1 gelas.

Minum air putih adalah cara termurah untuk mengeluarkan racun dan menjaga tubuh tetap hidrasi.

  • Siapkan jus buah dan sayuran tanpa gula yang dibuat sendiri dari rumah atau bisa juga dengan minum teh herbal.

Jus ini bisa diminum kapan saja dalam satu hari tersebut. Siapkan juga buah-buahan atau sayur yang dikonsumsi saat lapar.

  • Puasa untuk membersihkan dan mengistirahatkan perut.

Jika tidak mampu berpuasa karena alasan medis bisa tetap makan tapi hanya makan buah dan sayur organik. Tidak boleh ada unsur karbohidrat, lemak atau protein karena tujuannya mengistirahatkan usus-usus di perut.

  • Lakukan olahraga teratur selama 30 menit per hari.

Olahraga adalah sarana yang bagus untuk mengeluarkan racun lewat keringat. Pilih olahraga yang banyak mengeluarkan keringat seperti bersepeda, jogging, renang.

  • Selama melakukan detoks jauhkan diri dari minuman alkohol, kopi, teh, minuman ringan, dan yang paling penting jangan merokok.

Saat melakukan detoks pertama kali biasanya orang akan merasakan berat karena hanya makan dan minum buah dan sayuran saja. Tapi dengan semangat membersihkan tubuh maka detoks bisa dijalani dengan mudah karena hasilnya juga sebanding.

Trik Cegah Mata Rusak Akibat Komputer

Trik 20/20/20 untuk Cegah Mata Rusak Akibat Komputer

Jakarta, Mata pedih adalah keluhan paling umum saat bekerja terlalu lama di depan komputer. Keluhan ini jika dibiarkan bisa berkembang menjadi kerusakan yang menyebabkan pandangan kabur. Untuk menghindarinya, terapkan aturan 20/20/20.

"Mata manusia didesain untuk melihat obyek 3 dimensi. Di layar monitor, mata dipaksa untuk menatap obyek 2 dimensi," ungkap Andrea Thau, OD dokter mata dari American Optometric Association seperti dikutip dari MSNBC, Senin (21/3/2011).

Pemaksaan tersebut menurut Thau menyebabkan otak bekerja lebih keras untuk menafsirkan gambar yang ditangkap oleh mata. Otak yang kelelahan akan menyebabkan pemrosesan sinyal cahaya dari mata terganggu, kemudian dirasakan sebagai keluhan mata kabur.

Selain itu, normalnya mata manusia baru bisa melihat dengan nyaman apabila fokusnya berada pada jarak minimal 20 kaki (sekitar 6 meter). Saat berada di depan komputer, mata kembali dipaksa untuk memfokuskan pandangan pada jarak kurang dari 2 kali (sekitar 60 cm).

Pemaksaan-pemaksaan itu memicu beberapa keluhan yang disebut sebagai computer vision syndrome (CVS). Gejalanya antara lain mata kering, sakit kepala dan jika dibiarkan terus menerus akan mengakibatkan pandangan tampak kabur atau tidak fokus.

Menurut Thau, mengatasi sindrom tersebut tidak harus dilakukan dengan menyingkirkan komputer dari kehidupan sehari-hari karena bagaimanapun manusia butuh teknologi untuk menunjang produktivitasnya. Yang perlu diubah hanya cara menggunakannya.

Bagi orang-orang yang pekerjaannya menuntut untuk duduk berjam-jam di depan komputer, dianjurkan untuk menerapkan aturan 20/20/20. Artinya tiap 20 menit, sempatkan untuk memalingkan pandangan dari layar monitor selama 20 detik ke titik lain yang berjarak 20 kaki (sekitar 6 meter).

Selain itu, jangan lupa untuk berkedip karena rata-rata orang hanya berkedip 6 kali/menit ketika sedang asyik di depan komputer. Agar bola mata tidak kering dan terasa pedih, kelopak mata harus selalu berkedip sebanyak kurang lebih 16 kali/menit.

Jika memungkinkan, posisikan layak monitor agar tidak lebih tinggi dari mata, minimal sejajar. Jika terlalu tinggi maka kelopak mata cenderung bekerja lebih berat untuk berkedip dan membasahi bola mata, sehingga ujung-ujungnya jadi lupa untuk berkedip.

Badan Pegal Linu dan Penyebabnya

Badan Pegal Linu dan Penyebabnya


Jakarta, Pegal linu bisa menyerang daerah leher, punggung, lengan, kaki dan pundak yang biasanya disebabkan oleh kekakuan pada otot dan bisa terjadi pada siapa saja.

Rasa pegal dan linu di tubuh ini bisa membuat seseorang merasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitasnya sehari-hari. Ternyata pegal linu bisa disebabkan oleh masalah ringan hingga masalah medis tertentu.

Rasa tak nyaman ini biasanya dipicu jika seseorang duduk dalam jangka waktu lama terutama pada pekerja yang diharuskan duduk berjam-jam di belakang meja, mengangkat beban terlalu berat, kurang olahraga, salah posisi tubuh dalam melakukan aktivitas fisik, melukis berjam-jam atau akibat ketegangan emosi, seperti dikutip dari wholehealthchicago, Senin (221/3/2011).

Nyeri di otot yang dipicu oleh kelelahan dipercaya akibat kerusakan mikroskopis di dalam otot (microscopic tears) yang biasanya bisa sembuh dengan sendirinya dalam hitungan hari.

Sedangkan pegal-pegal di tubuh yang disertai rasa nyeri kemungkinan disebabkan oleh beberapa faktor seperti:
  1. Adanya penumpukan asam laktat di otot
  2. Ketidakseimbangan mineral (kalsium, kalium, magnesium dan natrium) yang mengontrol antara kontraksi dan relaksasi
  3. Pengobatan tertentu yang bersifat diuretik
  4. Kurangnya fleksibilitas tubuh
  5. Salah posisi tubuh saat mengangkat beban atau duduk yang mengganggu otot atau sendi di tubuh
  6. Ada kemungkinan akibat dehidrasi

Meski begitu rasa pegal linu ini bisa juga disebabkan oleh infeksi dari luar, seperti virus influenza, cacar air atau herpes yang umumnya menyebabkan rasa pegal dan linu sebelum muncul gejala yang lebih spesifik, serta kondisi medis lainnya seperti rheumatoid arthritis atau multiple sclerosis.

Jika tidak ada kondisi medis yang menyertai umumnya pegal linu akan sembuh dalam waktu beberapa hari dengan cara:
  1. Beristirahat
  2. Melakukan peregangan dan pemijatan untuk membuat otot rileks
  3. Mengonsumsi cairan yang cukup
  4. Memperbaiki postur tubuh yang salah dalam melakukan aktivitas atau duduk.

Tapi jika rasa pegal dan linu ini tak kunjung sembuh atau kerap kali kambuh, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mengetahui apakah ada kondisi medis yang menyertainya sehingga diperlukan perawatan lebih lanjut dan tidak mengganggu aktivitasnya.

Berenang di Air Laut Bisa Cegah Sinus Kambuh?

Berenang di Air Laut Bisa Cegah Sinus Kambuh?


Jakarta, Sinusitis merupakan suatu penyakit yang mudah kambuh sehingga bisa terjadi berkali-kali. Namun beberapa orang percaya bahwa hal ini bisa dikurangi dengan cara berenang di air laut. Benarkah cara tersebut?

Sinusitis adalah penyakit yang disebabkan oleh peradangan pada rongga sinus. Penyakit ini sering terjadi pada orang yang alergi terhadap pencetusnya misalnya debu atau udara dingin.

Gejala yang ditimbulkan hampir sama dengan flu biasa yang sering terjadi pada musim hujan seperti pilek, hidung tersumbat, berlendir, demam dan sakit kepala (biasanya saat bangun tidur), ingus berwarna kuning atau kehijauan, nafas bau, batuk berlendir, demam tinggi (di atas 39 derajat Celcius), sakit gigi dan kurang sensitif terhadap rasa dan bau.

Jika penderita sinus ingin berenang sebaiknya pilihlah renang di laut yang tidak mengandung klorin, karena jika berenang di kolam berklorin bisa menyebabkan iritasi mukosa dan rongga hidung, seperti dikutip dari sinuswars, Senin (21/3/2011).

Berenang di air laut dipercaya menjadi salah satu obat alami untuk infeksi sinus, hal ini berhubungan dengan kandungan garam yang ditemukan dalam air laut. Meski pun belum ada bukti yang cukup kuat untuk mendukung hal ini.

Ketika seseorang berenang maka air laut akan masuk ke dalam hidung akan kontak dengan mikroorganisme yang ada, air laut ini akan mengeluarkan cairan di dalam tubuh mikroorganisme melalui proses osmosis yang membuatnya mati dan mengurangi infeksi.

Selain itu ada juga teori yang menuturkan bahwa air laut mengandung garam yang bisa membilas rongga hidung sehingga membersihkan hidung mampet, mengurangi lendir berlebih dan mengurangi gejala yang berhubungan dengan sinusitis.

Saat mengalami reaksi alergi, tubuh tidak dapat mengenali zat yang sebenarnya aman. Zat tersebut dianggap sebagai penyebab alergi yang dapat memicu reaksi kimia berantai dalam tubuh yang dapat menyebabkan berbagai gejala, seperti hidung tersumbat.

Selain menyebabkan hidung tersumbat, reaksi alergi kebanyakan menyebabkan komplikasi seperti sinus, bersin, pilek, hidung berair dan bahkan demam. Diduga garam laut ini dapat membersihkan dan melembabkan sinus yang diakibatkan oleh alergi.

Beberapa hal lainnya juga diketahui bisa mencegah kekambuhan sinus seperti mengobati alergi dan pilek dengan segera, menghindari polusi, berhenti melakukan kebiasaan merokok, mengurangi perjalanan melalui jalur udara, mengonsumsi banyak air putih, menjaga kebersihan, menghindari suhu ekstrem serta mengurangi stres.

Diet Dukan yang Bikin Ramping Karena Musuhi Karbohidrat

Diet Dukan yang Bikin Ramping Karena Musuhi Karbohidrat

Jakarta, Perempuan Prancis dikenal dengan tubuhnya yang ramping-ramping. Rahasia rampingnya ternyata hampir sebagian besar perempuan Prancis menerapkan diet Dukan.

Diet Dukan dipopulerkan oleh pakar diet asal Prancis Dr Piere Dukan hampir satu dasawarsa lalu. Diet ini dinilai banyak orang sebagai modifikasi dari diet Atkins yang dipopulerkan Dr. Robert C. Atkins sejak tahun 1970-an.

Demam diet Dukan yang sudah lama ngetop di Prancis kini makin populer setelah muncul kabar calon putri Inggris Kate Middleton yang akan menikah dengan Pangeran William April mendatang ternyata menggunakan diet ini sehingga tubuhnya selalu ramping.

Diet Dukan diminati banyak orang terutama perempuan karena bisa menurunkan berat badan secara cepat melalui tahapan-tahapannya dan kemudian bisa menjaga stabilitas berat badan yang dicapai. Diet Dukan ini tidak mengenal karbohidrat tapi protein tinggi.

Dilansir dari situs dukandiet.co.uk, Senin (21/3/2011) ada 4 tahapan dalam diet Dukan sebagai upaya untuk mencapai target berat badan ideal secara alami dengan cepat dan stabil.

Keempat tahapan itu adalah:

Tahap 1
Disebut dengan tahapan 'Serangan' dengan hasil penurunan berat badan yang cepat. Dalam fase ini hanya fokus pada makan protein tinggi. Terdapat daftar 72 makanan tinggi protein yang bisa dikonsumsi yang memberikan efek penurunan berat badan yang cepat.

Fase ini berlangsung selama 3-10 hari dengan hanya mengonsumsi protein murni dari daging, ikan atau produk susu dan olahannya. Konsumsi air putih harus mencapai 3 liter per hari.

Kenapa makanan protein tinggi membuat turun berat badan? Ini karena dengan makan protein tinggi tubuh akan menghasilkan sel ketonik yang secara alami mampu menekan nafsu makan.

Tahap 2
Disebut dengan tahapan 'Berlayar' untuk menuju berat badan sejati. Fase ini menekankan pada makan sayuran. Ada 28 sayuran yang direkomendasikan dalam tahapan ini.

Jadi makanan di tahap 1 ditambah dengan sayuran namun tetap tidak boleh memasukkan sayuran yang mengandung karbohidrat seperti kentang, jagung, kacang-kacangan.

Target fase ini adalah setiap minggu turun maksimal 1 kg berat badan. Intinya makanan protein dicampur dengan sayuran seperti tumis daging dengan sayuran, sop daging.

Tahap 3
Disebut tahap konsolidasi karena orang sudah mencapai target berat badannya. Agar berat badan tidak kembali naik  maka ditahap ini orang harus kembali ke makanan seimbangnya.

Tujuannya agar badan bisa menyesuaikan diri lagi sehingga berat badan idealnya bisa bertahan lama. Kebiasaan mengonsumsi karbohidrat tetap dihilangkan secara bertahap dan menggunakan pola diet baru. Pada tahap ini target berat badan turun 1 kg tiap 10 hari.

Tahap 4
Tahap ini disebut fase stabilitas karena telah melewati fase konsolidasi dimana berat badan akan mulai stabil. Makan mulai normal dengan tetap menghindari karbohidrat tinggi dan tiap satu hari dalam seminggu (disarankan hari Kamis) hanya boleh mengonsumsi protein murni selamanya dan hanya makan sereal di pagi hari.

Namun menurut pakar diet di New York Tanya Zuckerbot seperti dilansir FoxNews, Senin (21/3/2011) diet ini berbahaya dan bisa membuat orang kekurangan gizi karena tidak ada karbohidrat di dalamnya. Selain itu orang bisa mengalami kolesterol tinggi dan bahkan masalah ginjal karena konsumsi protein yang tinggi.

Menurutnya diet yang terbaik adalah diet yang terdiri dari karbohidrat yang berserat tinggi, protein tanpa lemak, buah-buahan, sayuran dan sedikit lemak.

Ibu Hamil Mengalami Depresi Karena 'Dicueki' Suami

Ibu Hamil Mengalami Depresi Karena 'Dicueki' Suami

Jakarta, Ibu hamil seringkali depresi karena mengalami banyak perubahan fisik maupun hormonal. Tapi penyebab paling banyak ibu hamil mengalami depresi adalah akibat tidak mendapatkan dukungan dari pasangan.

Sebuah studi terbaru menunjukkan bahwa faktor yang paling menentukan kadar depresi seorang ibu hamil adalah hubungannya dengan pasangan. Penelitian yang diterbitkan dalam BMC Public Health ini melibatkan 50.000 perempuan hamil dari Norwegia yang diminta mengisi kuesioner.

Pasangan atau suami yang tidak mendukung sangat terkait dengan kondisi depresi pada ibu hamil, sedangkan suami yang mendukung akan membuat ibu hamil lebih bisa menghadapi semua tekanan yang ada, seperti dikutip dari Healthland.Time, Senin (21/3/2011).

Penderitaan emosional yang dialami ibu hamil karena kondisinya bisa mengacu pada depresi. Depresi yang dialami selama masa kehamilan bisa berdampak pada kelahiran prematur, berat badan bayi lahir rendah dan akibat buruk lainnya yang berimbas pada kehidupan anak nantinya.

Jika ibu hamil tidak mendapatkan dukungan dari pasangan maka ia harus menghadapi sendiri segala tekanan dan perubahan yang terjadi selama kehamilannya. Hal ini akan mempengaruhi pikiran dan suasana hatinya yang memicu stres tingkat tinggi atau depresi.

Sementara itu penelitian lain yang dilakukan oleh ilmuwan dari Columbia University menemukan bahwa ibu hamil yang depresi akan mengalami tekanan ketika melakukan tugas yang menantang mental, sedangkan ibu hamil dengan suasana hati baik tidak mengalami tekanan. Walaupun tugas yang diberikan untuk keduanya adalah sama persis.

Gejala depresi yang muncul pada ibu hamil biasanya sering merasa sedih, berkurang atau hilangnya ketertarikan pada aktivitas yang disukai, menurunnya selera dan nafsu makan, selalu merasa lelah atau kurang energi serta tidak bisa tidur dengan nyenyak. Gejala ini biasanya terjadi selama kurun waktu 1-2 minggu.

Jika ibu hamil merasakan salah satu dari gejala tersebut, sebaiknya konsultasikan dengan pasangan atau dokter untuk menghindari depresi lebih lanjut yang bisa berefek pada kondisi janin dan kehamilannya.

Mengingat efek buruk yang akan timbul jika ibu hamil mengalami depresi, maka sangat penting bagi pasangan untuk memberikan dukungan yang penuh dan positif pada ibu hamil. Dukungan dan perhatian lain dari keluarga, teman atau lingkungan juga penting untuk mencegah depresi pada ibu hamil.

Penderita Ginjal Banyak Meninggal Karena Jantung

Penderita Ginjal Banyak Meninggal Karena Jantung

Jakarta, Sebelum sampai pada tahap dialisis atau cuci darah, pasien yang mengalami penyakit ginjal kronik ternyata lebih banyak meninggal karena penyakit jantung, bukan karena ginjalnya.

Penyakit ginjal kronik saat ini mendapat lebih banyak perhatian karena sudah menjadi masalah kesehatan masyarakat di seluruh dunia.

Penyakit ginjal kronik (PGK) adalah suatu keadaan dimana ginjal mengalami kelainan struktur atau gangguan fungsi yang sudah berlangsung lebih dari tiga bulan.

Selain itu, seseorang dikatakan PGK bila fungsi ginjalnya yang diukur dengan estimasi laju filtrasi glomerular (eLFG) kurang dari 60 mL/menit.

"Ginjal sebenarnya tidak menyebabkan kematian, yang membuat orang meninggal karena jantungnya berhenti, kalau ginjalnya mati kan bisa didialisis. Oleh karena itu, lebih banyak orang PGK yang meninggal karena penyakit jantung sebelum mencapai gangguan ginjal tahap terminal (stadium akhir)," jelas Prof. Dr. dr. Suhardjono, SpPD-KGH, KGer, Ketua Perhimpunan Nefrologi Indonesia (Pernefri) dalam acara Temu Media 'Pentingnya Kontrol Tekanan Darah pada Pasien Penyakit Ginjal Kronik' di Bebek Bengil Resto, Jakarta, Senin (21/3/2011).

Menurut Prof Jhon, pasien PGK tahap awal mempunyai risiko 5 sampai 10 kali lipat meninggal karena kejadian jantung dibandingkan pasien gangguan jantung terminal yang harus menjalani dialisis (cuci darah).

Pasien PGK juga memiliki risiko penyakit jantung 20 kali lipat dibandingkan dengan orang normal.

Mengapa demikian?

dr. Dharmeizar, SpPD-KGH dari Divisi Ginjal-Hipertensi, Departemen Ilmu Penyakit Dalam RSCM menjelaskan, ketika seseorang mengalami kelainan ginjal maka akan terjadi kelainan-kelainan yang bisa menyebabkan kerusakan di jantung, seperti anemia (kekurangan darah), toksin uremik, hiperkalemia (kadar kalium darah tinggi), malnutrisi, peradangan kronik, yang akhirnya menyebabkan gangguan metabolisme kalsium dan folat sehingga lama-lama menyebabkan kerusakan di jantung.

"Oleh karena itu, lebih banyak orang PGK yang meninggal karena penyakit jantung bukan karena ginjalnya," lanjur dr. Dharmeizar.

dr. Dharmeizar menjelaskan, banyak orang yang tidak menyadari dirinya menderita PGK karena memang PGK biasanya tidak menunjukkan gejala-gejala umum.

"Kebanyakan pasien sudah datang pada stadium lanjut dan menunjukkan gejala seperti muntah-muntah, sesak napas karena kelebihan cairan di paru-paru, mual, pucat, bengkak-bengkak," jelas dr. Dharmeizar.

Padahal sebenarnya, lanjut dr. Dharmeizar, PGk dapat dicegah dan diperlambat.

Bagaimana mencegah PGK?

"PGK umumnya tidak bergejala, jadi yang bisa dilakukan adalah cukup dengan tes urine sederhana yang harganya relatif murah," jelas dr. Dharmeizar.

PGK bisa dideteksi dengan tes urine sederhana untuk mengukur kadar protein dalam urine. Bila protein urine positif dan terjadi selama lebih dari 3 bulan maka orang tersebut bisa dikatakan mengalami penyakit ginjal kronik.

Bila pada tes urine ditemukan kadar kreatin positif maka orang tersebut sudah mengalami PGK tingkat lanjut.

Selain itu perlu juga dilakukan pemeriksaan laboratorium berkala, yaitu
  1. Urin lengkap
  2. Ureum dan kreatinin
  3. Gula darah
  4. Kolesterol, LDL-kolesterol, trigliserid

Apa saja penyebab PGK?

Prof Jhon menjelaskan PGK paling banyak disebabkan karena beberapa hal berikut:
  1. Hipertensi
  2. Diabetes Mellitus
  3. Infeksi sistemik
  4. Infeksi saluran kemih
  5. Batu ginjal
  6. Toksin obat
  7. Radang glomerulus (glomerulonefritis) kronis

Bagaimana memperlambat PGK?

  • Mengatur diet dengan:
Cukup kalori (35 kal/kg/hari)
Kurangi protein (0.6 - 0.75 gr/kg/hari)
Asupan garam dikurangi
Jumlah air minum disesuaikan

  • Mengontrol tekanan darah
  • Mengontrol kadar gula darah
  • Mengontrol kolesterol darah
  • Meningkatkan Hb
  • Stop merokok
  • Mengobati infeksi saluran kemih
  • Operasi batu saluran kemih

Tinja Manusia Paling Banyak Mencemari Air Tanah

Tinja Manusia Paling Banyak Mencemari Air Tanah

Source : health.detik.com

Depok, Ada berbagai jenis polutan yang bisa mencemari air dan membuatnya tidak layak untuk diminum. Meski logam berat relatif lebih berbahaya, material organik yang berasal dari tinja tetap merupakan penyumbang polusi air yang paling besar.

"Feses (tinja) paling banyak mencemari air. Rata-rata manusia memproduksi feses antara 150 hingga 200 gram/hari," ungkap pakar kesehatan lingkungan dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI), Sumengen Sutomo, MPH, DrPH, Senin (21/3/2011).

Ditemui dalam seminar "Pencemaran Air Minum: Dampak Kesehatan dan Solusinya" di kampus FKM UI Depok, Sumengen mengatakan tinja manusia mengandung berbagai kuman patogen atau penyebab penyakit.

Jenis kuman yang sering ditemukan dalam tiap gram feses antara lain sebagai berikut :
  1. Salmonella (1 juta kuman)
  2. Vibrio kolera (1 juta kuman)
  3. Virus poliomeylitis (1 juta kuman)
  4. Amoeba (10.000 kuman)
  5. Escherichia coli (1 miliar kuman)

Sementara itu pakar lainnya dari FKM UI, Dr Ir Setyo Sarwanto Mursidik mengatakan dalam 5 tahun terakhir 80-90 persen sumur di Jakarta tercemar Escherichia coli. Meski tidak terlalu berbahaya, keberadaan E.coli selalu dijadikan indikator bahwa air tersebut tercemar oleh tinja.

Air yang tercemar tinja manusia bisa memicu 2 jenis penyakit, yakni water-borne disease dan water-washed disease. Water-borne disease dipicu oleh air yang diminum misalnya diare, kolera dan disenteri, sementara water-washed disease dipicu oleh air untuk mandi misalnya infeksi kulit.

Meski lebih banyak, luas penyebaran polutan mikrobiologis umumnya lebih rendah dibandingkan polutan kimia. Jika polutan kimia bisa meresap hingga kedalaman 95 meter dan radius 9 meter, kuman-kuman dalam tinja hanya bisa meresap 4-11 meter dan radius 2 meter.

Karena itu pencegahannya juga lebih mudah, yakni dengan memastikan septic tank dan sumur terisolasi dengan baik. Jika sudah terisolasi, maka jarak septictank dengan sumur sudah tidak perlu menjadi masalah terutama di wilayah padat penduduk seperti di perkotaan.

Selain itu, pemanasan air minum dinilai sudah cukup efektif untuk membunuh polutan mikrobiologis. Es batu yang digunakan di warung-warung pinggir jalan seringkali masih tercemar E.coli karena berasal dari air mentah yang tidak dimasak sebelum dibekukan.

CEGAH KEBAKARAN DENGAN ELIDE FIRE

ELIDE FIRE

artikel by : iwan ridwan

Kebakaran adalah sebuah momok yang sangat menakutkan, karena api bisa menghabiskan apa saja yang dia (api) lewati,bukan hanya benda bahkan orang pun akan habis terbakar oleh api. Sehingga api/ kebakaran adalah hal yang paling menakutkan untuk semua orang, semakin lama kebakaran di biarkan akan semakin besar kerugian yang didapatkan.

Oleh karena itu Sekelompok ilmuwan Siam Safety Premier Co., Ltd telah melakukan riset selama bertahun – tahun untuk mengembangkan system pencegah kebakaran yang efektif & efisien dan sekarang itu Para ilmuwan tersebut telah berhasil menciptakan alat pencegah kebakaran yang bekerja otomatis, tanpa listrik, tanpa bantuan manusia & tanpa bantuan alat pendukung lainnya. Alat ini diberi nama Elide Fire, berbentuk bola berdiameter 14,5 cm dengan berat hanya 1,3 kg.

Para ilmuan sangat yakin dengan penemuannya itu dapat menbantu mencegah terjadinya kebakaran yang semakin membesar dan membuat kerugian yang semakin besar pula, karena Elide Fire ini biasa mematikan api sebelum api membesar, dengan penemuan Elide Fire yang sangat mengesankan ini maka diberikan penghargaan prestisius dari World Intelectual Property Organization (WIPO), Brussels Eureka Award & 15 penghargaan bergengsi lainnya.

Berikut kelebihan dari Elide Fire ini
  • ELIDE FIRE memadamkan api secara automatic tanpa bantuan manusia.
  • Siaga 24 jam sehari * 365 hari setahun * 5 tahun masa pakai + 3 tahun Asuransi.
  • Dilengkapi Product Liability Insurance dari asuransi MSIG senilai USD. 285.000,00.
  • Bebas biaya perawatan, tanpa isi ulang.
  • Mudah dipasang dimanapun tanpa : batere, listrik, charger, instalasi pipa, kabel, pompa air, teknisi, training, dll. Cukup dipasang dan langsung bekerja selama 5 tahun.
  • Secara pasif bekerja sendiri bila kontak dengan api, secara aktif bisa digunakan cukup dengan melempar ke api. Berat cuma 1,3 kg sehingga bisa digunakan oleh anak kecil, manula dan ibu rumah tangga.
  • Meraih 15 penghargaan prestisius international. Telah dipantenkan di 142 negara. Telah mendapat sertifikasi lulus uji oleh Dinas Pemadam Kebakaran Indonesia.
  • Tidak Beracun dan ramah lingkungan. Elide Fire menggunakan Mono Ammonium Phosphate sebagai extinguisher agent yang aman untuk manusia
Elide Fire ini sangat cocok melindungi rumah Anda, kantor Anda, atau apapun yang sekiranya rawan kebakran. Anda cukup meletakkannya pada area yang rawan kebakaran, dan biarkan Elide Fire ini bekerja dengan sendirinya.

Untuk info lebih lengkap dan pemesanan silahkan anda kunjungi situs reminnya di www.elidefireindonesia.com.

Stoner Juara, Honda Dominasi Losail

Losail - Pada tanggal 20 Maret 2011 tepatnya jam 12:00 WIB gelaran balapan motor GP kembali ber gulir Casey Stoner sukses memenangi duel dengan sesama rekan Honda-nya, Dani Pedrosa, untuk menjadi juara di MotoGP Qatar. Honda sendiri tampak dominan di balapan ini melalui keduanya, dan akhirnya dominan di podium.

Pedrosa akhirnya memang gagal finis di urutan dua lantaran kalah bersaing dengan Jorge Lorenzo yang berhasil mendesaknya sejak paruh akhir balapan. Tapi pembalap asal Spanyol itu sempat memperlihatkan pertarungan sengit dengan Stoner. Akhirnya ada dua rider Honda di podium Sirkuit Losail, Senin (21/3/2011) dinihari WIB.

Satu pembalap Honda lainnya, Andrea Dovioso, finis di urutan empat, membuat Lorenzo, yang adalah pembalap Yamaha, tampak berada dalam kepungan Honda. Pemandangan ini sendiri sempat terlihat di sepanjang balapan, ketika satu motor berwarna biru berada dalam himpitan tiga motor berwarna oranye.

Pada akhirnya, balapan ini murni menjadi milik Stoner. Pembalap asal Australia itu tak terkejar ketika dirinya sudah memimpin dan sempat mengungguli Pedrosa dan Lorenzo hingga 3,4 detik sebelum akhirnya melewati haris finis.

Jalannya Balapan

Sunday, March 13, 2011

Merencanakan menu bagi ibu yang sibuk

Merencanakan menu bagi ibu yang sibuk

8 saran untuk membantu Anda mengatasinya

Merencanakan menu setiap minggu untuk di rumah, bukan tugas yang mudah. Terdapat preferensi makanan yang berbeda-beda yang harus dikelola, anggaran yang perlu dipertimbangkan, dan yang terpenting - waktu yang diperlukan untuk menyiapkan makanan itu.

Gagasan untuk menyiapkan menu makan satu minggu memang mudah dilakukan, tapi setelah memegang pena dan menatap kalender, membuat rencana menu bagi keluarga sungguh merupakan tugas yang menantang.

Namun demikian, merencanakan menu makan akan sangat membantu. Hal ini membantu Anda untuk menjaga anggaran, menyiapkan hidangan yang pasti dinikmati keluarga, dan sekaligus menyeimbangkan jadwal sibuk Anda.

Untuk memulai misi pengelolaan waktu makan bagi ibu sibuk, berikut ini sejumlah usul yang bisa diterapkan:

  1. Sisihkan waktu untuk merencanakan waktu makan. Sekali seminggu, cari waktu untuk menyusun menu. Setelah siap dengan pensil, kertas dan kalender, mulailah menyusun rencana.
  2. Awali dengan daftar favorit keluarga. Pilih hidangan dari daftar dan taruh pada hari yang berlainan dalam seminggu. Setelah mencantumkan favorit keluarga dalam menu, keluarga pasti memuji Anda.
  3. Tentukan satu hidangan untuk satu malam. Bagaimana kalau "Masakan Mi Hari Kamis"? Apakah keluarga akan menyukai "Goreng Ayam Hari Jumat"? Setelah menentukan itu, bisa jadi ini bakal menjadi tradisi makanan keluarga.
  4. Merencanakan dari sisa makanan. Setup daging yang dibuat pada hari Senin bisa diolah lagi dengan cara mengiris daging untuk isi roti lapis. Merencanakan sesuatu dari sisa makanan, tidak saja mudah, tapi juga murah - selain itu, ini adalah cara menarik untuk melatih kreativitas Anda.
  5. Gunakan beberapa resep dari satu hidangan besar. Ayam panggang bisa dinikmati dengan beragam cara. Paha ayam dapat diberi saos dan disajikan dengan nasi. Dada ayam dapat diiris dan dicampur dengan selada kentang, bumbu, sayuran hijau, dan dressing favorit.
  6. Istirahat satu malam. Kadang, sang koki pun perlu istirahat, dan yang bisa membantu ibu adalah memanfaatkan food delivery atau makan di luar bersama keluarga. Ini akan merupakan cara yang bagus untuk memulihkan energi.
  7. Pastikan ada cadangan bahan di dapur. Daging beku, sayuran beku, blok kaldu, pasta, beras, bawang, bawang putih, minyak goreng - semua ini bisa disediakan di lemari dapur. Semuanya serba guna dan bisa diolah menjadi satu hidangan, atau pendamping makanan lain dengan bahan yang lebih istimewa.
  8. Memasak dalam jumlah besar dan memaksimalkan lemari es. Mengawetkan makanan dengan membekukannya bisa sangat membantu dalam perencanaan menu. Masaklah satu hidangan dalam jumlah besar, kemudian bagilah ke dalam beberapa wadah yang bisa disimpan di lemari es, bubuhkan label nama makanan dan tanggal pembuatannya. Tinggal dipanaskan bila diperlukan.

Bunyikan Leher Bangkitkan Risiko Stroke

Bunyikan Leher Bangkitkan Risiko Stroke

Metrotvnews.com, Jakarta: Kebanyakan orang gemar dan puas setelah sukses membunyikan leher. Gerakan khas itu mungkin menjadi kebiasaan yang sulit dihilangkan. Ternyata kebiasaan itu dipercaya dapat mengurangi rasa pegal. Sayangnya jika dilakukan terlalu sering dapat meningkatkan risiko stroke.

Gerakan khas yang menghasilkan bunyi mirip tulang patah sebenarnya terjadi akibat adanya pelepasan gas di dalam membran synovial yang menyelubungi persendian. Gas tersebut keluar dari membran akibat adanya tekanan yang kuat saat leher atau pinggang diputar dengan gerakan mengentak.

Lepasnya gas-gas tersebut tidak berbahaya, bahkan bisa membantu meredakan rasa kaku dan pegal-pegal di persendian. Rasa pegal bisa berkurang untuk sesaat, meski biasanya akan kembali lagi ketika membran synovial mulai terisi kembali oleh udara.

Pakar kebugaran dari New York, Henry S Lodge, MD mengatakan kebiasaan membunyikan leher lebih berbahaya daripada bagian lain karena bisa meningkatkan risiko stroke.

"Pada beberapa perempuan, membunyikan leher dengan gerakan khas dilaporkan bisa meningkatkan risiko stroke. Diduga karena hal ini memicu kerusakan arteri atau pembuluh nadi," ungkap Lodge seperti dikutip dari MSN Health.

Tindakan menggerakkan leher sehingga menghasilkan bunyi mirip tulang patah tidak pernah dianjurkan oleh para ahli. Jika tidak ingin merasakan pegal-pegal, pilihan paling tepat adalah dengan lebih sering bergerak atau melakukan aktivitas fisik.

Kalaupun terpaksa harus melakukannya karena mungkin sudah menjadi kebiasaan yang sulit hilang, maka gerakan yang dilakukan tidak boleh terlalu kuat dan mengentak. Lakukan gerakan sewajarnya, jangan dipaksakan terlalu memutar atau menekuk sehingga memberi beban ekstra karena bisa memicu arthritis atau radang sendi.

6 Jalan Raya Dengan Pemandangan Terindah di Asia

6 Jalan Raya Dengan Pemandangan Terindah di Asia

Meski sebagian besar Asia terdiri atas negara kepulauan dan beberapa kota besar padat penduduk, ada tempat-tempat yang bisa mengakomodasi keinginan Anda untuk menginjak pedal gas mobil dalam-dalam. Inilah beberapa tempat paling indah di Asia untuk menyetir dan menikmati kebebasan di jalanan. Nikmati pemandangan indah selagi merasakan hembusan angin di muka yang terpapar matahari. Dan jangan lupa, bawa daftar lagu favorit Anda untuk mengiringi sepanjang perjalanan!

Great Ocean Road - Australia

Hanya sepelemparan batu dari Melbourne, Anda bisa menemukan Great Ocean Road. Jalan sepanjang 151 mil (243 km) menghubungkan sepanjang pantai selatan Australia. Ini adalah salah satu lokasi favorit di dunia untuk melihat matahari terbenam, apalagi jika Anda berada di dekat 12 Apostles (Rasul), jejeran patahan batu kapur yang mengagumkan. Jangan lewatkan juga tur helikopter di sepanjang pantai jika cuaca mendukung, dan beberapa toko rabat perlengkapan selancar di Torquay. Ada juga area jalan kaki di hutan dekat Lorne yang menyimpan air terjun mempesona. Dan ada beberapa 'pintu masuk' menuju hutan tropis terakhir di Australia, Taman Nasional Great Otway.


Jalur Terusan Hai Van -Vietnam

Terusan Hai Van, pada rute 1A antara Hue dan Hoian, diklaim sebagai "sebuah pita kesempurnaan...salah satu jalan pantai terbaik di dunia." Hai berarti awan laut, dan memang perbukitan di sekitarnya kerap tertutup kabut. Rute ini memiliki jalur alternatif, Terowongan Hai Van. Bagi banyak pengemudi, ini adalah jalur yang sulit, jadi waspadalah sebelum mencobanya sendiri! Tapi dengan pemandangan perbukitan hijau, laut yang berkilauan, dan puncak gunung, tempat ini menjadi sangat indah.


Jalur Osado Skyline - Pulau Sado, Jepang

Selama bertahun-tahun, Pulau Sado sudah menjadi tempat berlindungnya para pemberontak politik, namun para turis datang ke sini untuk menikmati kedamaian dan ketenangan. Dengan populasi 70 ribu orang, ada ruangan yang lega untuk bersantai sambil menikmati asrinya Pegunungan Osado, tebing laut, dan desa-desa kecil. Aktivitas hiking sangat populer di pulau ini, tapi jangan lewatkan jalanan sepanjang 155 mil (250 km) yang bisa Anda jelajahi. Pemandangan terbaik bisa Anda lihat ketika melewati perpotongan jalur antara pegunungan Osado dan Gunung Kinpoku, puncak tertinggi pulau ini. Pastikan untuk berhenti di titik Hakuundai; jangan lupa, jalan ini akan tutup pada musim dingin (November-April).



Jalur Phuket Timur Laut - Thailand

Lepas dari Phuket yang ramai, ada beberapa jalur yang bisa Anda lalui untuk melihat pemandangan pedesaan. Salah satunya adalah jalur Mission Mills, sementara yang populer lainnya adalah Kelokan Timur Laut Phuket. Awalnya adalah Monumen Para Pejuang dan mengitari pantai timur pulau tersebut. Ada pemandangan menakjubkan di Teluk Phang-nga dan Anda akan menemukan banyak desa nelayan di sepanjang perjalanan yang mengundang Anda untuk menikmati makanan laut. Jangan lupa juga melihat patung dewa Hindu berkepala gajah, Ganesha. 


Jalan Tol Halsema - Filipina

Jika Anda ingin mencapai puncak tertinggi pada sistem jalan tol Filipina, langsung saja menuju Jalan Tol Halsema yang menghubungkan Baguio dan Sagada. Nama jalan tol ini diambil dari insinyur yang mampu membangun jalan melewati pegunungan. Selain pemandangan peternakan dan kebun-kebun sayur, Anda juga bisa melihat berbagai objek unik. Momen unik ketika Anda melihat banyak dari desa-desa ini yang mendirikan monumen untuk ekspor terbesar mereka, sayuran. Pastikan Anda berhenti untuk berfoto di patung kentang, patung wortel, dan seterusnya. Hanya di Asia.


Dari Twizel ke Mount Cook - Selandia Baru

Air tak pernah terlihat lebih biru dan surreal daripada di Danau Pukaki di tengah South Island, Selandia Baru. Jalanan sepanjang 39 mil (63 km) dari Twizel melewati Danau Pukaki yang seakan tanpa ujung, berakhir di Desa Mount Cook, tempat Anda bisa melihat puncak bersalju Mount Cook, titik tertinggi Selandia Baru. Di desa ini Anda bisa memilih hiking atau menikmati tur ke Danau Pukaki. Anda juga bisa berkendara menjelajahi banyak jalan di kawasan ini, tapi Mount Cook punya banyak pesona.


Tips Bepergian

Sudah tak perlu dijelaskan lagi: sebelum Anda berangkat, pastikan Anda mengetahui aturan yang berlaku di negara yang Anda kunjungi. Pada beberapa negara, Anda mungkin membutuhkan SIM tambahan. Jika Anda tidak berbicara bahasa setempat, bawalah buku petunjuk berisi frasa-frasa yang paling sering digunakan untuk referensi.

Dan tentu saja -- berkendaralah dengan aman. Banyak negara yang terkenal akan kecerobohan cara menyupir orang-orangnya (fenomena yang tidak hanya terbatas pada Asia), jadi berhati-hatilah.

Awas, Mendengkur Picu Kematian!

Awas, Mendengkur Picu Kematian!

Mendengkur atau 'ngorok' bagi sebagian besar orang adalah hal biasa. Ternyata, kebiasaan sepele itu dapat menimbulkan masalah kesehatan berujung kematian.

Banyak orang tidak menyadari, bahwa mendengkur bukan sekadar masalah sosial tetapi bisa menjadi masalah kesehatan serius.

Selain bunyi dengkuran keras yang sangat mengganggu teman tidur, pendengkur berat umumnya mengalami gangguan sumbatan pernapasan saat tidur (obstructive sleep apnea/OSA) sehingga terjadi hentian napas yang dapat terjadi sampai beberapa ratus kali dalam semalam.

Jika terjadi setiap hari, hal ini dapat menyebabkan berbagai macam penyakit antara lain kelainan sistem pembuluh darah jantung seperti tekanan darah tinggi, aritmia jantung, infark otot jantung, kegagalan jantung, transient ischemic attact dan stroke.

Menurut The America Academy of Head and Neck Surgery, apa yang Anda dengar saat seseorang mendengkur adalah hasil dari suatu bentuk sumbatan yang menghalangi aliran udara melalui mulut atau hidung. Penyumbatan itu, bagaimanapun kecilnya, dapat menyebabkan jaringan saluran udara bergetar dan flap terhadap satu sama lain sehingga berderak.

Dr Volker Schilling, dokter bedah kepala dan tenggorokan klinik Vivantes di distrik Neukoelln, Berlin, menyatakan terdapat sekitar 30 juta orang Jerman diperkirakan adalah pendengkur. Kebiasaan itu tidak hanya menyebalkan, namun lebih menyimpan risiko masalah kesehatan yang berujung kematian.

Pada saat otot di langit-langit dan uvula (bagian dari langit-langit yang membentang dari bagian atas hingga hingga pangkal lidah) dalam keadaan relaks, mereka dapat bergetar yang menghasilkan suara ribut saat si pendengkur bernafas.

Seperti dilansir dari Mayo Clinic, kondisi yang dapat menyebabkan seseorang mendengkur antara lain kelebihan berat badan, makan malam dalam waktu larut malam menjelang akan tidur, yang membuat tubuh sibuk bekerja mencerna pada saat orang yang bersangkutan tidur malam.

Mendengkur, selain bisa disebabkan karena faktor-faktor tertentu, ternyata mendengkur juga bisa disebabkan karena suatu kelainan yang sangat serius yakni sleep apnea.

Sleep apnea merupakan suatu kondisi yang terjadi pada saluran pernapasan bagian atas yang menyebabkan berhentinya kegiatan benapas untuk beberapa detik kurang lebih sebesar 90 detik. Kondisi seperti itu, akan membuat otot jatuh ke belakang dan masuk ke tenggorokan dan menghalangi masuknya udara.

"Situasi tertutupnya saluran masuk udara menyebabkan kurangnya oksigen di dalam darah," kata Schilling yang menambahkan bahwa orang yang mengalami hal itu otot-ototnya kemudian menjadi kejang sehingga ketegangan itu membuat orang yang semula tidur nyenyak menjadi tidur tidak tenang dan mudah terbangun.

Berikut tips sehat kurangi kebiasaan mendengkur:
  1. Menurunkan berat badan. Jika Anda kelebihan berat badan, menurunkan sedikit bisa mengurangi dengkuran dengan melebarkan ruang dalam saluran pernapasan Anda.
  2. Tidur pada jam yang sama setiap malam dan usahan tidur lebih lama.
  3. Tidurlah menghadap satu sisi tubuh, bukan terlentang dengan punggung di bawah. Jika Anda kesulitan tidur seperti ini, jahitlah sebuah kantung baju di bagian belakang baju tidur Anda dan letakkan bola tenis di dalamnya. Dengan begitu, Anda tidak akan tidur dengan punggung di bawah.
  4. Hindari alkohol dan obat penenang sebelum tidur. Alkohol dan obat penenang bisa merelakskan otot-otot tenggorokan sehingga bisa mempersempit saluran pernapasan.
  5. Berhentilah merokok. Merokok akan menyebabkan peradangan dan pembengkakan tenggorokan.
  6. Naikkan kepala tempat tidur Anda hingga 4-6 inci dengan cara meletakkan batu bata di bawah kaki tempat tidur.
  7. Batasi masalah pernapasan, seperti hidung tersumbat karena flu atau alergi.
  8. Jika hidung Anda mampat, Anda bisa membersihkan saluran pernapasan di hidung dengan menggunakan obat-obatan seperti decongestant dan spray. Ini bisa membuka jalan udara, memperlancar aliran udara, serta mengurangi dengkuran. Tapi jangan lupa, decongestant yang digunakan dengan cara menghirup tidak bisa digunakan untuk jangka panjang.
  9. Pilihlah bantal lebih keras. Bantal yang terlalu lembek akan membuat otot-otot tenggorokan terlalu relaks sehingga menyempitkan saluran pernapasan.
  10. Hiruplah uap sebelum tidur atau tidurlah di ruangan yang dilengkapi alat pelembab udara sehingga bisa mengurangi kemampatan dan melembabkan tenggorokan.

TUJUH LANGKAH MUDAH AGAR RAMBUT LEKAS PANJANG

TUJUH LANGKAH MUDAH AGAR RAMBUT LEKAS PANJANG

Beberapa perempuan mengalami kesulitan dalam memanjangkan rambutnya. Tak jarang, cara cepat seperti 'sambung rambut' (hair extension) menjadi pilihan. Padahal, menyambung rambut dapat membuat akar rambut menjadi rapuh sehingga timbul masalah kerontokan.


Daripada menambah masalah baru, lebih baik gunakan cara alami untuk membuat rambut lekas panjang. berikut 7 langkah jitu yang dikutip dari Carefair.

  1. Vitamin: Vitamin dibutuhkan seluruh bagian tubuh termasuk rambut. Jika vitamin yang Anda konsumsi kurang, maka dengan sendirinya, nutrisi yang diterima rambut pun tidak cukup. Jika nutrisi yang diterima kurang, maka akar rambut akan menjadi rapuh. Volume rambut pun semakin menipis. Hal tersebut membuatnya sulit tumbuh. Jika perlu, konsumsi multivitamin tambahan untuk melengkapi kebutuhan Anda. Menggunakan vitamin rambut khusus juga bisa menjadi jalan keluar yang baik.
  2. Periksa ujung rambut: Jangan lupa untuk memeriksa ujung rambut Anda secara rutin. Cabang dan kekeringan di ujung rambut juga menjadi salah satu penyebab rambut sulit panjang. Tak ada salahnya untuk memotong ujung rambut Anda sepanjang 1-2 cm secara rutin setiap bulannya (trimmed). Hal ini juga bisa membuat keindahan rambut terjaga.
  3. Atasi ketombe: Ketombe merupakan salah satu masalah yang umum dialami. Timbulnya ketombe di kulit kepala juga akan membuat rambut rapuh dan rontok. Jadi jika ketombe muncul, jangan sepelekan. Gunakan shampo khusus untuk mengatasinya. Jika ketombe yang muncul semakin parah, sebaiknya konsultasikan hal ini ke dokter kulit.
  4. Perlancar aliran darah di kulit kepala: Kurangnya nutrisi di rambut bisa jadi karena aliran darah di kepala yang tidak lancar. Perawatan seperti creambath (memijat kulit kepala) dapat membuat aliran darah di kepala menjadi lancar. Jika tidak sempat ke salon, sempatkan waktu untuk keramas lebih lama. Pijat kepala Anda dari pangkal dahi hingga ge belakang. Jangan memijatnya terlalu keras.
  5.  Cara menyisir : Cara menyisir rambut juga harus diperhatikan. Cara menyisir rambut yang salah dapat membuat rambut patah dan rusak. Setelah keramas, jangan menyisir rambut dengan sisir sikat, karena akan membuatnya patah. Pilihlah sisir garpu dengan jari-jari yang jarang. Rapihkan kembali rambut Anda ketika kering.
  6. Jaga kebersihannya : Malas keramas akan membuat rambut Anda sulit panjang. Di dalam shampo juga terdapat nutrisi yang diperlukan rambut untuk tumbuh. Selain itu, membiarkan kotoran menempel di kulit kepala akan membuat rambut rusak. Minimal keramaslah dua hari sekali, agar kelembaban kulit kepala tetap terjaga.
  7. Hilangkan stres : Stres yang Anda alami juga berpengaruh pada kesehatan akar rambut. Metabolisme tubuh yang kacau karena stres akan membuat kesehatan rambut terganggu. Tak ada salahnya untuk rileks dan bersantai sejenak. Lupakan pikiran dan beban yang Anda alami. Ke salon dan melakukan perawatan rambut dan tubuh juga bisa menjadi jalan keluar Anda untuk mengatasi stres hilang. Rambut dan tubuh makin cantik, stres Anda pun hilang.

Saturday, March 12, 2011

6 Makanan Penting untuk Warna Kulit Lebih Cerah

6 Makanan Penting untuk Warna Kulit Lebih Cerah

Percuma saja menghabiskan ratusan ribu rupiah untuk produk pencerah kulit jika tak melakukan perawatan dari dalam. Dengan nutrisi yang baik, kulit jadi sehat dan otomatis terlihat lebih cerah. Makanan apa saja yang wajib dikonsumsi supaya kulit tak lagi gelap dan kusam?


1. Jeruk
Semua jenis buah jeruk, termasuk jeruk bali, merupakan sumber vitamin C yang memiliki banyak manfaat untuk kulit. Vitamin C meningkatkan produksi kolagen dan elastin dalam tubuh kita, yang berfungsi untuk mengurangi kerutan dan menghambat penuaan kulit. Ia juga dipercaya dapat memperlambat produksi melanin, pigmen yang membuat kulit terlihat lebih gelap. Usahakan mengkonsumsi jeruk segar satu kali dalam sehari. Selain jeruk, tomat juga merupakan buah yang kaya vitamin C.

2. Sayuran berwarna merah dan hijau
Bayam, wortel, brokoli, dan kawan-kawannya mengandung banyak beta-carotene yang berfungsi sebagai antioksidan untuk kulit. Selain mencegah kerusakan sel, beta-carotene juga akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang berguna untuk memerangi jerawa, memproduksi sel kulit baru, dan membuat warna kulit terlihat cerah dan muda. Akan lebih baik jika vitamin A kita dapatkan langsung dari makanan dan bukan dari suplemen vitamin, karena kelebihan vitamin A justru dapat mengganggu kesehatan kita.

3. Ikan
Makhluk air ini kaya akan asam lemak Omega-3 yang merupakan resep utama untuk kulit yang cerah cemerlang. Selain itu, mengkonsumi sarden, tuna, atau salmon yang kaya protein dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan polusi. Protein yang terkandung di dalamnya membantu reproduksi sel dan membuat kulit terlihat bercahaya.



4. Alpukat
Alpukat adalah sumber vitamin E. Ia berguna untuk menghambat penuaan dan membersihkan kulit dari segala noda seperti bekas jerawat, flek hitam, dan masalah lain. Mengonsumsi alpukat secara teratur juga akan mencegah kulit menjadi kendur seiring bertambahnya usia.




5. Gandum
Bisa didapat dalam bentuk sereal maupun roti, gandum mengandung biotin yang berfungsi membantu sel tubuh memproses lemak. Kekurangan biotin dapat menyebabkan kulit kering dan terlihat kusam.






6. Minyak zaitun
Makanan paling sehat untuk kulit? Salad buah dan sayuran yang diperciki minyak zaitun sebagai penyedap. Minyak ini mengandung asam lemak yang esensial untuk membuat kulit terlihat cerah, bercahaya, dan sehat.

Thursday, March 10, 2011

Mengatasi Keracunan Jengkol

Bukan cuma baunya yang mengganggu, jengkol juga bisa menyebabkan keracunan jika dikonsumsi berlebihan baik sebagai lalap maupaun dimasak semur. Jika merasa mual muntah dan susah kencing usai makan jengkol, atasi dengan tips berikut ini.

Asal tidak terganggu oleh baunya, jengkol (Archidendron pauciflorum) harus diakui memang enak rasanya. Tak heran banyak orang begitu menyukainya sampai-sampai nafsu makannya turun jika jika di piringnya tidak tersedia lalap atau semur jengkol.

Meski enak, jengkol tidak dianjurkan untuk dikonsumsi berlebihan. Bukan saja akan membuat bau badannya mirip jengkol, jika terlalu banyak risikonya adalah keracunan karena jengkol mengandung senyawa jengkolat yang dalam takaran tertentu bisa berbahaya bagi ginjal karena kristalnya menyumbat saluran kemih.

Dikutip dari Healingrosacea, Kamis (10/3/2011), keracunan jengkol dipicu oleh asam jengkolat (jengkolic acid) yakni sejenis asam amino yang terkandung dalam biji jengkol. Endapan asam jengkolat membentuk kristal dengan ujung runcing yang bisa melukai pembuluh darah dan saluran kencing.

Hingga kini tidak ada pedoman pasti berapa banyak porsi jengkol yang aman untuk dikonsumsi. Toleransi individual terhadap asam jengkolat berbeda pada setiap orang, sehingga ada juga orang yang bisa makan jengkol sebanyak-banyaknya tanpa keracunan.

Seseorang bisa dicurigai mengalami keracunan jengkol jika:

  1. Merasakan nyeri perut
  2. Mual-muntah
  3. Susah buang air kecil atau disebut juga 'anyang-anyangan'.
  4. Pada tingkatan yang lebih parah, volume air kencing yang dikeluarkan berkurang dan kadang-kadang disertai bercak darah.

Jika hanya merasakan nyeri perut, muntah dan suah buang air kecil, pengatasannya cukup dengan minum air putih sebanyak-banyaknya. Ada juga yang menyarankan gerusan arang yang ditambahkan dalam air putih, untuk diminum agar bisa menyerap racun jengkol yang masih berada di saluran pencernaan.

Namun jika sudah disertai kencing darah dan tidak doyan minum, maka sebaiknya dibawa ke dokter atau rumah sakit terdekat. Biasanya dokter akan memberi infus natrium bikarbonat untuk menyeimbangkan komposisi kimia dalam tubuh usai keracunan asam jengkolat.

sumber : http://health.detik.com/

Pasien Gagal Ginjal Bisa Cuci Darah Sendiri di Rumah

Selama ini untuk mengobati pasien yang divonis dengan gagal ginjal, orang lebih mengenal hemodialisis atau cuci darah yang harus dilakukan di rumah sakit. Padahal ada pengobatan lain yang bisa dilakukan di rumah oleh pasien sendiri, sehingga dapat menghemat waktu.

Gagal ginjal merupakan tahap akhir dari penyakit ginjal dimana fungsi ginjal sudah kurang dari 15 persen. Pada tahap ini, jalan satu-satunya untuk memperpanjang harapan hidup pasien adalah dengan terapi pengganti ginjal.

Sampai saat ini hanya ada 3 macam terapi pengganti ginjal, yaitu:

  1. Hemodialisis (HD)
  2. Dialisis Peritoneal (atau cuci darah lewat perut) atau Continuos Ambulatory Peritoneal Dialysis (CAPD)
  3. Transplantasi atau cangkok ginjal


"Idealnya memang transplantasi, tapi biayanya mahal dan mencari donor tidak gampang. Yang sekarang paling banyak dilakukan pasien gagal ginjal adalah dialisis atau hemodialisis. Tapi sebenarnya secara medis lebih baik CAPD (Continuos Ambulatory Peritoneal Dialysis) yang bisa dilakukan sendiri di rumah atau di kantor," jelas dr Tunggul D Situmorang, SpPD.KGH, Direktur RS PGI Cikini, pada acara Konferensi Pers Hari Ginjal Sedunia 'Protect Your Kidney Save Your Heart' di Gedung Ziebart PT Kalbe Farma, Jakarta, Kamis (10/3/2011).

Hemodialisis (HD) adalah suatu tindakan yang dilakukan di rumah sakit 2-3 tahun seminggu untuk membersihkan racun-racun dan mengeluarkan cairan yang berlebihan dari dalam tubuh (mengingat ginjal alami sudah tidak mampu melakukan fungsinya dengan baik).

Tiap kali HD diperlukan waktu sekitar 4-5 jam. Pada tangan pasien akan dibuat suatu akses yang disebut Simino untuk mengalirkan darah yang kotor ke mesin dialisis dan mengembalikan darah yang sudah bersih ke dalam tubuh. Mesin digunakan untuk membersihkan darah dari zat-zat racun tersebut.

Sedangkan Dialisis Peritoneal (atau cuci darah lewat perut) yang banyak dipakai saat ini adalah Continuos Ambulatory Peritoneal Dialysis (CAPD) adalah suatu tindakan yang dilakukan sendiri oleh pasien di rumah 3-4 kali per hari untuk membersihkan racun-racun dan mengeluarkan cairan yang berlebihan dari dalam tubuh.

Tiap kali CAPD diperlukan waktu sekitar 30 menit dan perut pasien akan dipasang sebuah kateter untuk mengeluarkan cairan dan racun dari dalam tubuh. Di sini yang berfungsi sebagai filter atau saringannya adalah selaput rongga perut.

"Secara medis dan secara biaya lebih baik CAPD. Ini sudah mulai banyak dilakukan di Hongkong, Thailand, Taiwan. Kalau di Indonesia ini bisa sangat baik, karena tidak semua rumah sakit bisa melayani hemodialisis. CAPD bahkan bisa dilakukan di desa-desa oleh pasien sendiri," jelas dr Tunggul.

Berikut beberapa keunggulan CAPD dibandingkan HD yang disampaikan oleh dr Tunggul, yaitu:
  1. Fungsi ginjal yang tersisa masih bisa diselamatkan
  2. Zat-zat racun dalam tubuh bisa dikeluarkan
  3. Tidak menambahkan beban jantung sehingga dapat dilakukan oleh siapa saja, termasuk pasien lansia
  4. Menggunakan 24 jam proses alami tubuh
  5. Dapat dilakukan sendiri di rumah atau tempat kerja tanpa harus ke rumah sakit, serta bisa dipesan dan diantar ke rumah.
  6. Kadar hemoglobin lebih tinggi sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup
  7. Risiko mendapatkan hepatitis lebih kecil
  8. Lebih ekonomis secara biaya
Selain itu, menurut dr Tunggul, CAPD cenderung lebih sedikit kontraindikasinya dibandingkan dengan hemodialisis. Yang paling sering terjadi adalah infeksi karena pasien tidak mematuhi aturan kebersihan sebelum pemasangan.

Sayangnya, terapi pengganti ginjal ini kurang populer dibandingkan dengan hemodialisis.

"Kenapa tidak sepopuler HD, karena HD diperkenalkan lebih dulu. Dari hasil survey, pasien gagal ginjal yang menjalani HD hanya 30 persen yang mengenal CAPD. Padahal kalau di Thailand, pasien gagal ginjal harus CAPD dulu baru HD, kecuali bila mengalami kondisi tertentu," lanjut dr Tunggul.

Menurut dr Tunggul, pasien gagal ginjal yang tidak boleh menjalani CAPD adalah pasien yang usia menjalani pembedahan di daerah perut dan pasien yang mengalami gangguan di bagian kulit perut, karena hal ini bisa meningkatkan risiko infeksi.

"Masalah harga tergantung yang diresepkan dokter, ada yang 3 kali atau 4 kali sehari. Kalau yang 4 kali sehari biayanya bisa mencapai 6,5 juta per bulan untuk non Askes, kalau Askes bisa ditanggung 100 persen," jelas dr Natalia Erlan, Marketing Manajer PT Kalbe Farma Tbk.

Sebelum pemasangan CAPD system, pasien gagal ginjal akan dilatih untuk beberapa hari cara pemasangan yang benar, yaitu dengan mematuhi beberapa aturan sebelum pemasangan, antara lain:
  1. Cuci tangan sebelum memasang CAPD system
  2. Menggunakan masker untuk menutup mulut
  3. Menjaga kebersihan lingkungan ruangan sekitar sebelum pemasangan CAPD system.
"CAPD diharapkan dapat membuat pasien gagal ginjal lebih mandiri dan bertanggungjawab," tutup dr Erlan.

sumber : http://health.detik.com/